Selasa, 22 November 2011

Membuat Program String Array di Java

Waaahh...lama tidak posting sesuatu di blog tercinta saya ini..hehe..maklum lagi sibuk2.a ngerjain tugas kuliah...tapi akhirnya ada juga waktu luang buat buat postingan..hehe..waktu lalu saya pernah mmebahas tentang bagaimana cara membuat Array dalam Java. Nah, kali ini saya akan membahas mengenai String..mau tau?mau tau?kita akan bahas dibawah ini...( jama.aahh..oh..jamaah...)(obsesi)

Definisi String ?
Dalam pemrograman Java string merupakan aspek penting, karena dapat mempelajari mengenai class dan objek melalui penggunaan string. String sebenarnya merupakan class yang terdapat dalam library Java. Java String merupakan salah satu kelas dasar yang disediakan oleh Java untuk memanipulasi karakter.

Bagaimana cara membuat objek String ?
Java mendefinisikan class String dalam package java.lang.String, sehingga tidak perlu melakukan impor secara eksplisit. Java String digunakan untuk mendefinisikan string yang konstant ( tidak bisa berubah ). Untuk membuat string, dapat melakukannya dengan beberapa cara, dan yang sering digunakan adalah contoh sebagai berikut. Perhatikan kode berikut !
String varString = “abcd”;
Kode diatas adalah bentuk singkat dari :
Char[] datanya = {‘a’,’b’,’c’,’d’};
String varString = new String(datanya);

Jadi dapat disimpulkan bahwa String terdiri dari data array yang bertipe char, dan
kita juga dapat membuat objek String dengan menggunakan keyword new yang
biasa digunakan untuk membuat objek dari class.

Dalam String terdapat beberapa fungsi yang bisa digunakan seperti :
1.pengurutan string
2.menggabungkan String
3.dll

untuk lebih lengkapnya silahkan download materinya disini
dan kalian bisa coba program String Array-nya disini

Semoga bermanfaat :)

0 komentar:

Posting Komentar

Selamat Datang di Blogku